Kamis, 15 Juli 2010

Sinkronisasi Kurikulum SMK dengan DU/DI

Bertempat di Ruang Pertemuan SMKN 1 Cerme, Program Kepala Seksi Pembelajaran SMK Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik diikuti 120 orang dari 32 SMK se-Kabupaten Gresik. Narasumber yaitu:
  • Bpk Nurudin S.T. dari PT. Eterindo Nusa Graha
  • Bpk Hartono dari CV. Mammoth Computer
  • Bpk Muchlas Widodo dari BPR Muamalat Amanah Sejahtera
  • Bpk Waskito Al dari KWSG Gresik
  • Bpk Maknun dari KWSG Gresik
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Gresik Drs. Chusaini Mustas, M.Pd. & Kepala Bidang Pendidikan Menengah, Bpk Drs. Ali Afandi M.Pd.

Kegiatan tersebut terangkai sbb:
  • Kesesuaian Kompetensi SMK dengan Industri Kimia
  • Kesesuaian Kompetensi SMK dengan Industri Komputer
  • Kesesuaian Kompetensi SMK dengan Bidang Usaha Penjualan
  • Kesesuaian Kompetensi SMK dengan Bidang Perbankan
  • Sikap Mental dan Kompetensi Alumni SMK di Dunia Industri
  • Pendampingan Sinkronisasi Kurikulum SMK dengan DU/DI
  • Presentasi Hasil Sinkronisasi
Kegiatan dilanjutkan di sekolah masing-masing, hasilnya diserahkan 1 minggu kemudian pada panitia. Peserta yang telah mengumpulkan tugas, berhak menerima sertifikat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar